Rekomendasi Tempat Wisata Alam Di Indonesia – Indonesia di kenal sebagai negara dengan banyak pemandangan alam yang indah. Mulai dari sabang sampai merauke, pemandangan alam indah yang di miliki indonesia bisa di bilang tak terhingga.
Gunung Bromo
Gunung bromo adalah salah satu gunung sangat populer di kalangan wisatawan karena menawarkan keindahan alam yang menakjubkan. Meskipun berstatus sebagai gunung berapi aktif, bromo tidak pernah sepi dari pengunjung. Ada sejumlah spot menarik di sekitar kawasan yang menjadi favorit wisatawan. Salah satunya puncak penanjakang yang kerap menjadi lokasi untuk menyaksikan panorama matahari terbit. Puncak penanjakan telah di lengkapi dengan berbagai fasilitas, mulai dari toilet, mushola, hingga kios makan. Selain puncak penanjakan, kamu juga wajib berkunjung di pasir berbisik. Ini adalah hamparan padang pasir seluas 5.920 hektare yang terletak di jalur menuju puncak bromo. Tekstur pasirnya halus dan berwarna hitam.
Raja Ampat
Jika memiliki budget liburan yang sangat besar, jangan ragu untuk memilih raja ampat sebagai destinasi wisata alam. Kamu tidak akan kecewa menyaksikan keindahan alam yang masih permai. Meskipun cukup jauh di wilayah timur indonesia, raja ampat selalu menjadi primadona bagi para wisatawan. Fasilitas yang tersedia di kawasan ini pun sudah cukup lengkap dan nyaman. Salah satu tempat menarik di RA adalah pianemo atau pianemu yang merupakan kawasan karst. Gugusan pulau karang ini tampak cantik membentang di laut sehingga sering dijuluki surga kecil di tanah papua. Ada juga yang di sebut laguna bintang, yaitu laguna yang berbentuk seperti bintang dan memiliki air yang berwarna hijau toska. Dan terbentuk secara alami ini bisa di nikmati secara utuh dari puncak bukit.
Diamond Beach, Nusa Penida
Nusa Penidamerupakan salah satu pulau di Indonesia yang memiliki pemandangan alam yang luar biasa indah. Banyak pantai-pantai indah yang ada di pulau yang terletak di sebelah tenggara Bali ini. Salah satu yang memiliki pemandangan alam terindah adalah Diamond Beach. Lokasinya sekitar 45 menit perjalanan menggunakan kendaraan dari pelabuhan Banjar Nyuh yang merupakan pintu masuk dan keluar pulau ini. Waktu terbaik untuk mengunjungi Diamond Beach adalah pagi hari. Sebab, tempat wisata ini bakal ditutup pada pukul 18.00 WITA. Selain menikmati keindahan pantainya, kamu juga bisa menemukan banyak spot foto mulai dari di tangga sebelum menuju pantai hingga di pinggir pantainya.
Baca Juga: Rekomendasi Tempat Destinasi Di Singapure
Pink Beach, Pulau Komodo
Kalau biasa pasir pantai berwarna coklat agak putih atau bahkan kehitaman, pantai yang terletak di pulau komodo ini punya pasir berwarna pink. Maka dari itu enggak heran kalau di namakan pink beach. Fenomena alam ini bisa terjadi karena ada hewan berukuran mikroskopis bernama foraminifera yang meninggalkan pigmen merah pada koral. Hingga akhirnya koral-koral ini lah yang memberi warna pink pada pasir pantai tersebut.
Pulo Cinta, Gorontalo
Tak cuma maldives yang punya pulau resort, indonesia juga ada. Namanya pulo cinta dan berada di teluk tomni, gorontalo. Di namakan pulau cinta karena resort di buat bentuknya mirip seperti jantung hati jika di lihat dari atas. Pulau ini memiliki daya tarik tersendiri dengan hamparan laut yang bersih dan jernih. Maka dari itu, laut di sekitar ini memiliki ekosistem terumbu karang yang luas. Ada berbagai kegiatan menarik yang bisa kamu lakukan jika berniat mengunjungi.